Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tanya Veronika Asisten Virtual, Layanan Digital yang Memudahkan Semua Pelanggan Telkomsel

Tanya Veronika Asisten Virtual

Simpati ialah simcard ponsel yang saya gunakan dari sejak pertama pegang HP hingga sekarang. Dari zaman HP yang poliponik, sampai android. Banyak yang mengatakan kartu sim ini merupakan kartunya para sultan, tapi bagi saya enggak lho. Selain koneksinya moncer di mana saja, promonya itu lho yang banyak banget. Selain itu, seluruh produk dari Telkomsel memiliki virtual asisten yang memudahkan seluruh pelanggan. Dengan adanya asisten virtual Telkomsel, tentu sangat memudahkan bagi setiap pelanggan yang ingin mengetahui informasi pada simcard yang kita miliki.


Tentang Pengertian Asisten Virtual Telkomsel

Semakin hari perkembangan dunia pertelekomunikasian semakin meningkat. Kebutuhan layanan yang berbasis digital juga mengalami trend kenaikan, untuk itu, dari Telkomsel meluncurkan asisten virtual Telkomsel atau yang sering kita kenal dengan ‘Tanya Veronika’, yang bisa menjawab seluruh pertanyaan seputar informasi dari pelanggan mengenai produk Telkomsel melalui chatbot. Sehingga pada tanggal 24 Agustus 2017, Asisten Veritual Telkomsel ini diluncurkan.

Lalu, chatbot Veronika itu sendiri apa?
Sebuah layanan pelanggan yang berbasis digital dengan menggabungkan isi artificial intelligence, customer analystics, dan interasksi manusia; agar bisa dihasilkan layanan self-service yang lebih baik, cepat, dan tepat selama 7 x 24 jam. Chatbot Veronika ini juga bisa disebut sebagai GraPARI virtual Telkomsel, karena semua layanan tersedia bagaikan kita datang ke GraPARI terdekat.

Sedangkan pengertian dari Tanya Veronika sendiri merupakan layanan digital yang diluncurkan oleh Telkomsel untuk mengakses segala informasi melalui chatbot. Hal itu agar mempermudah pelanggan Telkomsel untuk melakukan pembelian pulsa, mengecek kuota internet, melakukan penukaran Telkomsel POIN, lokasi MyGraPARI atau informasi lainnya seputar Telkomsel. Diharapkan dengan kemudahan yang tersedia oleh Veronika Telkomsel, pelanggan makin nyaman dan makin mudah mengakses informasi yang valid melalui chatbot.

Fungsi dan Fitur-fitur yang Tersedia Pada Layanan Veronika Telkomsel

Secara garis besar fungsi dari asisten virtual Telkomsel sudah saya jelaskan di atas. Namun, agar lebih jelas, berikut fungsi detail dari layanan Veronika Telkomsel.

Fungsi Layanan Veronika Telkomsel
Kecanggihan teknologi tidak bisa dihindari lagi, semuanya harus serba cepat dan tepat. Untuk itu, perlu adanya layanan yang menjawab seluruh kebutuhan konsumen dengan cepat dan tepat. Itulah fungsi dari layanan Veronika Telkomsel, agar seluruh pelanggannya bisa mengakses informasi dan mendapatkan bantuan di mana saja dan kapanpun. Karena pada layanan ini mencakup berbagai fitur-fitur yang sangat membantu.

Fitur-fitur yang Tersedia pada Layanan Veronika Telkomsel

1. Isi Pulsa
Layanan pertama berisi tentang informasi isi pulsa dari pemilik kartu Telkomsel. Kemudian juga berisi informasi pembelian pulsa lokasi di mana.

2. Beli Paket Kuota Internet
Informasi selanjutnya ialah tentang pembelian paket kuota internet melalui asisten virtual Telkomsel.

3. Informasi Kartu Telkomsel
Selanjutnya kita bisa mengakses informasi kartu kita dari sisa pulsa, kuota, sampai masa aktif kartu yang kita gunakan. Seluruhnya bisa diakses melalui layanan digital ini.

4. Tukar Poin
Siapa yang suka mengumpulkan Poin Telkomsel? Saya salah satu orangnya. Seneng banget lho kalau bisa menukarkan Poin Telkomsel karena banyak hadiahnya. Seperti suami saya, dapat pulsa 250K dari tukar Poin Telkomsel. Nah, yang ingin tahu banget tentang Tukar Poin Telkomsel bisa dengan mudah diakses melalui Veronika Telkomsel.

5. Kirim Paket ke Nomor Telkomsel Lain
Ingin memberi kejutan ke teman atau siapa pun itu? Chat saja dengan Veronika Telkomsel. Dengan mengetik nomor Telkomsel yang akan diberi paket, nanti ada muncul jawaban, pilih beri pulsa atau paket kuota.

6. Informasi GraPARI Terdekat
Yang ingin melakukan perubahan data atau mengaktifkan kembali nomor yang sudah tidak aktif, kita bisa langsung ke GraPARI terdekat. Tapi, masalahnya seringnya kita tidak tahu di mana lokasinya. Dengan tanya ke Veronika Telkomsel, akan diinformasikan di mana saja lokasi GraPARI terdekat melalui peta google maps.

Cara Menggunakan Veronika Telkomsel

Tanya Veronika Asisten Virtual Telkomsel

Nah, ini nih yang penting, bagaimana cara kita mengakses Telkomsel Veronika? Ternyata caranya sangat mudah karena kita bisa chat melalui Aplikasi My Telkomsel, Via Website Telkomsel, Whatsapp, Telegram, Facebook Messenger, dan Line. Untuk mengawali percakapan, kita bisa langsung ketikan ‘Hai’, ‘Halo’, selanjutnya Telkomsel Veronika akan menjawab otomatis dan memberikan kita pilihan. Perlu digaris bawahi juga, kita dilarang menggunakan kata-kata yang kasar, mengandung SARA dan unsur-unsur pornografi dan atau hal-hal yang tidak baik lainnya. Jangan sampai ya, Guys!

1. Aplikasi MyTelkomsel
Sebagai pengguna simPATI, tentu saja saya punya aplikasi MyTelkomsel. Untuk berkomunikasi dengan Tanya Veronika, tersedia menu chatbot dengan Veronika. Langsung saja kita ketik ‘hai’atau ‘halo’, pasti akan dijawab. Dan aplikasi ini bisa diunduh di Android maupun IOS, sungguh mudah, kan?

2. Website Telkomsel
Hal yang paling mudah selanjutnya tentu dengan menggunakan website Telkomsel. Di pojok kanan bawah, ada chatbot Veronika. Sebelum kita chat, kita wajib mengisi nama terlebih dahulu. Selanjutnya sapa dengan ‘hai’atau ‘halo’. Kemudian kita ketik dulu nomor Telkomsel kita, yang kemudian akan ada SMS kode Verikasi, kemudian ketikan di chatbot kode verifikasi tersebut. Setelah itu kita bisa ngobrol dengan Veronika sesuai kebutuhan yang ingin kita tanyakan.

3. Whatsapp
Paling mudah ngobrol dengan Veronika tentu by Whatsapp di nomor +62811 1111 1111 dengan nama Telkomsel dan ada centang hijaunya. Nomornya cantik banget. Kita langsung saja chat ‘hai’ atau ‘halo’ langsung dibalas.

4. Telegram
Akun Telegram dari Tanya Veronika ialah @telkomsel_official_bot, ketik saja di pencarian Telegram. Nanti akan muncul beberapa akun, pilih yang atas sendiri dengan nama ‘Telkomsel Care’. Selanjutnya tinggal ngobrol untuk menanyakan informasi seputar Telkomsel.

5. Line
Bagi pengguna setia Line yang ingin berkomunikasi dengan Veronika langsung saja chat di akun @Telkomsel.

6. Facebook Messenger
Yang terakhir untuk menghubungi Veronika bisa menggunakan chat di Facebook Messenger.

Dari semua cara untuk menghubungi Asisten Virtual Telkomsel sangatlah mudah, bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja. Sehingga sangat membantu para pelanggan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.

Kesimpulan

Dengan hadirnya asisten virtual Telkomsel tentunya sangat membudahkan dan informatif sekali dalam memberikan informasi ke seluruh pelanggan tanpa mengenal waktu. Karena bisa diakes dari berbagai platform dan dari mana saja. Jadi, buat para pelanggan Telkomsel, yuk, kita pakai Tanya Veronika untuk mengakses segala informasi tentang kartu kita. Karena caranya sangat mudah dan praktis, serta bisa menghemat waktu.
Eri Udiyawati
Eri Udiyawati Hallo, saya Eri Udiyawati. Seorang Perempuan yang suka menulis dan traveling. Blogger asal Purbalingga, Jawa Tengah. Suka menulis berbagai topik atau bahkan mereview produk. Email : eri.udiyawati@gmail.com | Instagram: @eryudya | Twitter: @EryUdya

49 comments for "Tanya Veronika Asisten Virtual, Layanan Digital yang Memudahkan Semua Pelanggan Telkomsel"

  1. Wah, sekarang zamannya semua dipermudah ya mbk. Termasuk untuk urusan ke Grapari. Ada versi Grapari virtualnya ternyata. Inovasinya keren sekali

    ReplyDelete
  2. Saya juga pernah pakai nih layanan Veronika Telkomsel. Kalo saya sih memang lebih suka chat begini daripada telpon customer service. Lebih jelas dan cepat.

    ReplyDelete
  3. asik banget nih menghubungi veronica bisa via LINE dan Facebook Messenger, trus dijawab online ya? Wah dimudahkan

    ReplyDelete
  4. Dulu suka banget hubungi Asisten Virtual Telkomsel di Veronica. Memang butuh sih, bukan iseng. Lumayan terbantu juga meski hanya bot

    ReplyDelete
  5. Veronika...wah chat ya ini. Aku suka nih yg gini tanpa nelepon. Kadang suka males nunggu nyambungnya. Kalau ini bisa langsung ketik sambil melakukan kerjaan lain 😄

    ReplyDelete
  6. Komplit banget ya akses ke Telkomsel Veronika ini. Iya donk, doeloe mah orang2 yang menggunakan kartu Simpati udah jadi sultan hahaha...Sekarang ga gitu2 amat ya mbak. Telkomsel sudah merangkul Nusantara dengan sinyalnya yang terkenal luar biasa oke nomor 1. AKu sekeluarga juga pakai Simpati dan kepo banget ingin coba taya ke asisten virtual ini :)

    ReplyDelete
  7. Inilah yg bikin konsumen Telkomsel kian setiaaaa :D
    Soale, layanannya sungguh paripurna
    menyenangkan banget deh dengan semua service dan program Telkomsel

    ReplyDelete
  8. Sebagai pelanggan Telkomsel, aku hepiii bgt dgn layanan ini


    super duper kecee dan sangat memudahkan bgt yaa

    ReplyDelete
  9. Telkomesel memnag ya juwaraa menajkan pelanggannya. Diantaranya menyediakan asisten virtual Telkomsel yang tentunya sangat memudahkan dan informatif sekali dalam memberikan informasi ke seluruh pelanggan tanpa mengenal waktu seperti Tanya Veronika ini!

    ReplyDelete
  10. Veronika kayaknya udah ada sejak dulu, ya. Udah berasa akrab kalau mendengar nama Veronika. Ingatannya langsung ke Telkomsel.Dan sekarang Veronika semakin canggih aja.

    ReplyDelete
  11. Saya pelanggan Telkom sel namun belum pernah menggunakan veronika. Kalau lihat fiturnya seperti yang tertulis di atas, memudahkan pelanggan banget ya, self service itu memang perlu banget sekarang ini

    ReplyDelete
  12. Wah bersua lagi dengan Veronica yang lebih canggih pelayanannya ya lebih lengkap bisa isi pulsa dan minta informasi..

    ReplyDelete
  13. keren inovasi telkomsel ini, sudah menggunakan AI dan juga anlisis terhadap konsumen.
    Emang ya, walau berkomunikasi sama asisten virtual, tetap harus menjaga norma-norma dalam berkomunikasi, jangan pakai kata kasar ataupun SARA

    ReplyDelete
  14. Wohoo, Telkomesel makin oce oye!
    Aku selalu puas dengan service Telkomsel.
    Mereka selalu punya terobosan yang cihuy banget buat pelanggannya

    ReplyDelete
  15. Suamiku yang pakai Telkomsel sampai sekarang. Aku gak paham dia isi pulsa dan data internet dengan cara gimana. Tapi fitur yang ada di My Telkomsel lengkap juga ya, coba aku sarankan suami akses aplikasinya

    ReplyDelete
  16. Duh baca paragraf pertama jadi keingetan nada dering poliponik yang suaranya khas dan nostalgik banget dah hahaha

    Sekarang udah era digital, jadi asisten pun harus virtual kayak mbak Veronika ini yang siap untuk membantu kita kapan pun tanpa pernah lelah yaah

    ReplyDelete
  17. Waaah.. Veronica sekarang sudah sedia online nih. Saya sebagai pelanggan lawas telkomsel dr tahun 2000, udah kenal lama dari veronica nih. Cuma sekarang jadi lebih dekat yaa kalau bisa melayani via online di media sosial. Mantab lah telkomsel

    ReplyDelete
  18. ternyata mbak Veronica ini udah ada sejak dulu sampe sekarang ya,
    mbak Veronica ini sangat peduli sama kita semua - sangat mmebantu

    ReplyDelete
  19. Aku sampai lupa kalau aku pengguna telkomsel juga nih. Jadi nanti gak perlu lagi menghubungi customer servise gitu ya. kalau gini mah menghemat pulsa nih

    ReplyDelete
  20. AKu langsung save no cantiknyaa, barangkali nanti butuh, soalnya pengguna telkomsel juga dari jaman duulu beli perdana telkomsel mihiiiil banget.
    Jadi makin gampang yaak kalo ada keluhan tinggal tanya aja sama asisten

    ReplyDelete
  21. Wah mbak Veronika ini ternyata masih ada ya di telkomsel? Skrng malah merambah media lain, gak cuma lewat call tapi juga di aplikasi chatting. Makin gampang kalau mau nanya2 soal kondisi kartu/ jaringan seluler kita ya

    ReplyDelete
  22. kenapa ya mereka pilih nama/iistilah veronika? apa saya kelewat baca penjelasannya? hehe...penasaran hal receh macem gini ini nggak penting banget. Tapi sering jd seneng aja kalau akhirnya tau.

    Soale dr dua provider yg saya tau, chatbotnya sama2 pakai nama feminin :)

    ReplyDelete
  23. Baik banget sihi..kak Vernonika ini.
    Aku pengguna Telkomsel baru beberapa tahun ini, kayanya info banget niih...jadi berasa mudah jalani hari dengan asisten pribadi dari Telkomsel.

    ReplyDelete
  24. Hoo canggih banget ya mbak Veronica inI haha Dulu suka jadi becandaan ttg mbak Vero ini Sekarang beneran dipergunakan untuk layanan 24 jam yaa

    ReplyDelete
  25. Telkomsel semakin banyak terobosannya ya. Semakin banyak layanannya fitur-fitur nya dan semakin banyak manfaatnya

    ReplyDelete
  26. Semakin bagus ya pelayanan telkomsel. Pelanggannya bakal makin betah deh..

    ReplyDelete
  27. Kalau dengar kata Veronika, aku jadi ingat masa-masa sekolah. Suka jengkel kalau lagi telpon bokap dan yang jawab si mbak Vero ini, hehe. Eh ternyata kemampuan dan fitur doi semakin berkembang pesat ya? Keren bangeeet.

    ReplyDelete
  28. Aku juga pengguna Telkomsel. Udah belasan tahun dan pernah dapat reward gratis kuota internet sebagai hadiah kesetiaan :D Tapiii baru nyadar di My Telkomsel ada fitur Tanya Veronika. Langsung ngecek. Lumayan buat temen ngobrol. Hehe... :D

    ReplyDelete
  29. Kehadiran Tanya Veronika ini keren sekali ya, Mbak. jadi memudahkan pelanggan. jadi kalau suatu ketika ada kendala, tinggal tanya saja. Aksesnya juga beragam. Misalnya vhatsapp. Zaman now segalanya lebih dimudahkan.

    ReplyDelete
  30. wah Veronika hadir kembali ya mbak...dgn adanya Tanya Veronika ini, pelanggan Telkomsel makin terbantu y

    ReplyDelete
  31. Aku pengguna Telkomsel juga, Kak, pernah pakai di WA sangat praktis. Mau isi pulsa dibantuin. Tanya apun pakai Veronika asyik, ga ribet. Bagus inovasi Telkomsel!

    ReplyDelete
  32. waw veronica juga hadir di telegram dan fb massanger?
    cocok banget nih ya buat emak2 yang pengen komplain lewat fb, hoho

    ReplyDelete
  33. Aku suka nih Veronika by Telkomsel. Kalau gabut, tanya-tanya di WA, bisa interaktif jawab apa aja. Malah gantian nanya ke aku, dengan memberi pilihan jawaban...Kayak ngobrol beneran deh...

    ReplyDelete
  34. pelanggan telomsel pasti sangat terbantu dengan veronika, semua masalah sehari hari tentang layanan bisa diselesaikan dengan asisten virtual ini

    ReplyDelete
  35. Saya pakai telkomsel tapi belum tahu cara mengaktifkan layanan veronika ini. Coba deh ntar aku pelajari lagi

    ReplyDelete
  36. Oh, namanya Veronika? ��

    Eh, tapi bener loh. Chat bot gini tuh membantu banget ketika kita sedang butuh bantuan.

    Kalau kontak yang dituju gak ketemu, maka chatbot akan jadi solusi terbaiknya.

    ReplyDelete
  37. Wah, telkomsel tampaknya semakin maju ya mbak��. Sekarang bahkan sudah memiliki asisten virtual yang mana membuat pelanggan setia telkomsel semakin nyaman menggunakan layanan operator ini, karena tidak perlu repot-repot lagi mengisi dan mengecek pulsa. Selain itu, yang terpenting pelayanannya fast respon!

    ReplyDelete
  38. Dulu sering gunakan layanan Veronika, tapi sekarang lebih gunakan aplikasi layanan My Telkomsel

    ReplyDelete
  39. Semoga ke depan chatbotnya lebih baik ya. Pake teknologi AI juga. Jadi jangan terkesan kayak robot banget. kadang masalah kita ga bisa selesai hanya dengan robot sih. Btw, inovasinya Telkomsel keren sih ya.

    ReplyDelete
  40. Waah keren banget ya ada asisten virtual seperti Veronika yang bantu 7x24 jam. Inovasi banget nih Telkomsel

    ReplyDelete
  41. Kemarin aku coba veronika ini untuk komplain mengenai masalah pada kartu telkomselku. Cukup fast respond dan bagusnya riwayat chat tetap ada

    ReplyDelete
  42. aku sebagai pengguna telkomsel juga ngerasa terbantu banget nih sama layanan dari veronica ini. Praktis banget! Cuma tinggal chat langsung muncul info pulsa sama kuotaaa.. hihi

    ReplyDelete
  43. Wah keren juga Veronica ini. Jadi sangat membantu buat pelanggan Telkomsel untuk tanya-tanya berbagai hal tentang layanan Telkomsel.

    ReplyDelete
  44. AKu pengguna telkomsel sejak 10 tahun lalu. Sudah lama, walau pernah beberapa kali ganto nomer juga sih. Eh sekarang lebih mudah ya karena ada mbak Vero haha

    ReplyDelete
  45. Lebih mudah lewat Tanya Veronika jadi bisa cepet dikatahui apa yang ingin ditanyakan ya, terutama yang tukar poin, biar poinnya nggak hangus hehe

    ReplyDelete
  46. Praktis juga ya adanya layanan tanya Veronika ini. Bisa diakses lewat macem2 cara ternyata ya. Aku juga pengguna Telkomsel nih.

    ReplyDelete
  47. Nama asisten virtualnya cantik ya, Veronika. Dah macam manusia. Kalo aku pakenya Loop, bersyukur Telkomsel baik banget dan banyak promonya hehe.

    ReplyDelete
  48. Wah kayak Siri gitu nggak sih, inovatif banget ya. Jadi penasaran kok namanya bisa Veronica

    ReplyDelete
  49. Aku suka hal-hal baru kayak gini. Aku mau langsung ngecek MyTelkomsel dan cobain fitur Veronika Asisten Virtual ini ah.. Sekalian mau tukar poin nih. mana tau lagi ada undian menarik.

    ReplyDelete